Saat ini berbagai sistem pembayaran sudah sangat maju, cukup membutuhkan jaringan internet saja maka semua pembayaran dan juga transaksi akan jadi jauh lebih cepat dan juga mudah. Saat ini sudah banyak sekali aplikasi yang bisa membantu kita unruk melakukan berbagai macam pembayaran. Kehadiran berbagai aplikasi ini pastinya akan lebih efektif dan juga aman.
Aplikasi aplikasi tersebut semuanya sudah tersedia secara lengkap di Appstore atau Playstore, jadi Anda hanya tinggal memilih aplikasinya sesuai dengan keinginan Anda. Salah satu aplikasi yang bisa Anda pilih adalah aplikasi LinkAja, aplikasi yang satu ini menyediak berbagai fitur yang bisa sangat membantu baik untuk proses pembayaran maupun pembelian. Salah satu menu yang tersedia di aplikasi ini yaitu pembayaran pajak motor secara online.
Cara bayar pajak motor online menggunakan LinkAja
Saat ini bayar pajak motor secara online ternyata jauh lebih praktis, semuanya tentu saja dengan bantuan dari aplikasi Link Aja. Aplikasi yang satu ini adalah salah satu layanan uang elektronik yang bisa mempermudah Anda untuk melakukan berbagai transaksi non tunai. Bagi Anda yang ingin bayar pajak motor dengan menggunakan aplikasi yang satu ini ini di acara yang bisa Anda ikuti:
- Download aplikasi LinkAja di smartphone Anda, bagi Anda yang menggunakan Android Anda bisa mendownloadnya di playstore dan bagi Anda pengguna iOS Anda bisa mendowloadnya di AppStore.
- Jika telah selesai mendownload aplikasinya maka daftar diri Anda dengan cara membuat akun
- Jika Anda telah selesai membuat akun Anda hanya cukup melakukan top up untuk mengisi saldo LinkAja
- Jika sudah Anda bisa memilih menu lainnya lalu pilih menu pajak dan pilihlah pembayaran pajaknya ini sesuai dengan domisili Anda.
- Masukan nomor NIK , nomor mesin pada kendaraan, serta nomor polisi untuk motor Anda.
- Jika sudah maka akan ada informasi yang muncul, periksa lagi semua informasi yang sudah muncul tersebut untuk detail kendaraan dan biaya yang harus Anda bayarkan, jika semuanya sudah benar Anda hanya tinggal memasukan PIN LinkAja milik Anda.
- Setelah pembayaran berhasil Anda akan langsung mendapatkan notifikasi berupa bukti pembayaran yang telah selesai Anda bayarkan dan juga bukti pengesahan elektronik, semuanya ini akan dikirim melalui SMS.
- Untuk mencetak bukti- bukti tersebut Anda bisa lakukan di rumah atau datang langsung ke samsat.
selain Anda bisa bayar pajak secara online Anda juga bisa memanfaatkan untuk membayar berbagai tagihan lainnya misalnya membayar listrik, membeli pulsa, membeli token listrik, melakukan pembayaran untuk telepon dan internet, mengirim uang, membayat tagihan BPJS, dan masih banyak lagi transaksi yang bisa Anda lakukan hanya dengan menggunakan 1 aplikasi. Aplikasi LinkAja juga memiliki beberapa kelebihan diantaranya:
- Tersedia secara gratis, aplikasi yang satu ini bisa Anda gunakan secara gratis, tujuan di buatnya aplikasi ini secara gratis supaya para pengguna merasa puas dan juga mudah. Jadi cobalah gunakan aplikasi yang satu ini dan rasakan kemudahannya.
- Mudah untuk melakukan berbagai pembayaran, aplikasi yang satu ini sangat membatu Anda untuk melakukan berbagai jenis pembayaran, di dalamnya pilihan fiturnya sudah sangat lengkap. Anda bisa bayar kebutuhan sehari-hari hanya dengan aplikasi ini.
- Aplikasinya sangat mudah untuk digunakan, biasanya beberapa aplikasi yang digunakan untuk melakukan pembayaran cukup sulit untuk digunakan, tapi tidak dengan aplikasi LinkAja. Bagi para pemula aplikasi ini sangat mudah dipakai.